GeraiMedia.com – Madina. Tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 kini memasuki fase penting. Salah satu persyaratan utama yang harus dipenuhi oleh calon kepala daerah adalah pemeriksaan kesehatan.
Tes kesehatan calon kepala daerah dilaksanakan untuk menilai status kesehatan kandidat serta mengidentifikasi kemungkinan adanya ketidakmampuan secara jasmani dan rohani yang dapat mengganggu pelaksanaan tugas dan kewajiban mereka.
Sesuai dengan keputusan KPU mengenai pedoman teknis pemeriksaan kesehatan dalam Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024, pasangan calon kepala daerah Mandailing Natal (Saipulloh-Atika dan Harun-Ikhsan) hari ini mengikuti tes kesehatan di RS Haji Medan, Kota Medan, Sumatera Utara, Minggu (1/9/2024).
Dalam tes kesehatan tersebut, tim kesehatan juga mencakup pemeriksaan narkotika yang dipimpin oleh Kepala BNNK Madina, AKBP Eddy Manshuri Nasution, SH, MH.
Saat diwawancarai langsung oleh GeraiMedia.com, Kepala BNNK Madina AKBP Eddy Manshuri Nasution, SH, MH, menyatakan, “Kami dari BNNK Madina adalah salah satu pihak yang turut memeriksa para calon bupati dan wakil bupati Madina di bidang narkotika.”
“Kehadiran kami juga sebagai bagian dari tim kesehatan khusus untuk pemeriksaan urine terkait narkotika. Kami turut memastikan bahwa para calon kepala daerah bebas dari narkotika,” tutupnya.